Type Here to Get Search Results !

WANITA TANGGUH ITU ADALAH IBU

WANITA TANGGUH  ITU ADALAH IBU

 Oleh : Antun Kamilah

 


 

Antun Kamilah S.Pd,M.Kom Lahir di Wonogiri, 01 April 1964. Pendidikan formal, TK ,SD diselesaikan di Wonogiri, Pernah sekolah di SMP N2 Wonoggiri sampai kl 2, dan Tamat di SMPN I Wonotiung, SMAN 1 Wonotiung Darmasraya. DIII Kimia Analis ATIP Padang (1986) AKTA III IKIP Jakarta ( 1989), S1 IKIP Padang Jurusan Kimia dan S2 UPI YPTK Padang (2018) Riwayat pekerjaan, tahun 1997 bekerja di ATIP Padang, tahun 1990 hingga sekarang mengajar di SMK SMAK Padang. Saat ini berdomisili di Komplek Cimpago permai H.8 Kotolua ,Pauh, Padang

 

SKJenius Timeline,Sumbar------ Selalu banyak cinta dan hal istimewa dalam hubungan seorang anak dan ibu. Mungkin tak semuanya penuh suka cita, sebab ada juga yang mengandung duka lara.

 

Masing-masing dari kita pun selalu punya cerita, Setiap bayi yang dilahirkan ibu ke muka bumi belum memiliki ilmu. Di dalam AlQur’an Allah menyatakan “dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun, dan dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati agar kamu bersyukur ( Q.S An Nahl :78 ).

 

 

Dari penjelasan diatas, maka sekolah pertama yang dimasuki seorang anak adalah

rumah dimana ia dibesarkan dan ibulah guru pertamanya. Ibu yang mengatur

perkembangan anak anaknya.

 

Kisah yang sangan inspiratif seorang ibu dari tiongkok yang berprofesi sebagai

penenun kain sutra bernama Chang-shih yang membesarkan anaknya seorang diri.

Seorang ibu yang bijak , memindahkan rumahnya sebanyak 3 kali demi

perkembangan anaknya Mencius.

 

Semula Mencius tinggal bersama ibunya dikaki bukit, berdekatan dengan kuburan.

Chang-shih mengamati anaknya diusia yang masih belia bermain menirukan

prosesi penguburan jenazah. “ aku tidak ingin anakku hanya tau cara menguburkan

jenazah”Lalu chang-shih memutuskan untuk pindah rumah dari dekat kuburan ke dekat  pasar.

 

Ditempat barunya, Mencius yang suka belajar lambat laun menyerap prolaku

orang – orang yang ada di pasaryang suka berteriak, membual , menipu dan berkata

kasar. Sianak suka membual, menipu dan berkata kasar. Chan-shih pun berkata

dalam hati” tempat inipun bukan tempat yang cocok untuk anakku.

 

Setelah melihat perkembamnagan jiwa anak kesayangannya itu Chan -shih pun

memutuskan untuk pindah rumah lagi, kali ini pilihannya di samping sekolah. Di

tempat yang baru ini Mencius berangsur meninggalkan kebiasaan lamanya sebagai

anak yang bicara kasar dan pandai membual. Mencius tumbuh dan berkembang

menjadi anak yang sopan dan halus tutur katanya.

 

Dari didikan dan kasih sayang yang tulus seorang ibu akhirnya Mencius menjadi

sosok dewasa yang bukan hanya bijak, tetapi juga sopan dan penuh kasih sayang.

Kisah inilah yang sangat meninspirasi kaum ibu. Kisah tersebut menggambarkan

pengabdian sejati seorang ibu. Menjadi seorang ibu membutuhkan nyali yang lebih

besar dibandingkan menjadi pekerja kantoran. Terlebih bagi ibu yang mengemban

peran ganda dua profesi sekaligus, yakni ibu rumah tangga dan pekerja. Mereka

tentu harus memiliki ketangguhan yang luar biasa.

 


Seorang pekerja kantor harus memiliki keahlian atau kompetensi yang spesifik,

namun seorang ibu harus memiliki keahlian di beberapa bidang keahlian seperti

ahli tata boga agar menu yang disajikan untuk keluarga adalah makanan yang sehat,

ahli keuangan untuk mengatur ekonomi keluarga , ahli dekorasi untuk menata

rumah, ahli kesehatan jika anaknya mengalami gangguan kesehatan tau apa yang

harus dilakukan dengan tenang dan tidak mudah panik.

 

Ada yang beranggapan  bahwa Ibu adalah sang penyelamat, sahabat, orang yang menemani saat sakit, selalu  setia mendengarkan curahan hati anaknya baik saat suka maupun duka, sebagai  motifator, dan bahkan satu kata “ Ibu “bisa mengandung sejuta makna.

 

Tangan halus dan suci, tlah mengangkat diri ini, jiwa raga dan seluruh hidup rela dia

berikan, bahagian lirik dari lagu Bunda oleh Melly Goeslow yang apa bila

dilantunkan selalu mengundang air mata membasahi pipi.

 

Karena jasa-jasanya itulah, kita layak untuk memberikan penghormatan kepada

para Ibu di dunia ini. Hari Ibu di Indonesia dirayakan secara nasional pada tanggal

22 Desember, diresmikan oleh Presiden Soekarno pada ulang tahun ke-25 Kongres

Perempuan Indonesia 1928 dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia No.

316 Tahun 1959 tanggal 16 Desember 1959.

 

Peringatan hari ibu bertujuan untuk  meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara. Adapun di negara lain, peringatan hari ibu tergantung kebijakan masing masing negara. Pesan moral yang  ingin penulis sampaikan , marilah kita ajarkan anak serta peserta didik kita untuk selalu memuliakan orangtua kita, guru guru kita dengan iklas.(Antum)