Type Here to Get Search Results !

Pendidikan Di MIN 5 Padang Masa Pandemi Tetap Dinamis Dengan Vaksin

Pendidikan Di MIN 5 Padang  Masa Pandemi Tetap Dinamis Dengan Vaksin

 



SKJenius Timeline,Padang-------Percepatan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6 sampai 11 tahun, yang dilaksanakan di MIN 5 Padang , Rabu (16/3/2022)."Kita diarahkan melaksanakan Vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun oleh  Pemerintah Kota Padang melalui Forum Pimpinan Kecamatan Lubeg oleh Camat Heriza Syafani, Sekcam Fauzil Mahfuz, Kapolsek Lubuk Begalung Kompol Chairul Amri Nasution, Danramil Kapten Inf.Amrin A, Kepala KUA Lubuk Begalung Ali Amran, Kepala Puskesmas Lubuk Begalung, seluruh Lurah se Kecamatan Lubuk Begalung, dan lainnya. Kata Rusmatul Amri.S.Pd Kepala MIN 5 Padang kepada Surat Kabar Jenius Timeline.

Rusmatul Amri.S.Pd. mengatakan, vaksinasi yang dilakukan pada siswa-siswa nya di MIN 5 Kota Padang ,agar Pembelajaran di masa pandemi bisa berlangsung dinamis sesuai situasi pandemi di daerah bersangkutan. Untuk itu, guru dan sekolah dituntut untuk menggelar metode belajar yang kreatif dan kolaboratif.

MIN 5 Padang memberikan vaksin untuk anak berusia 12-17 tahun dengan menggunakan vaksin Sinovac. Pada tahap awal vaksinasi diikuti oleh lebih kurang 100 siswa . Vaksinasi tersebut untuk melengkapi pemberian vaksinasi kepada masyarakat umum dalam menghadapi pandemi Covid-19. 

Bagi siswa yang mengikuti  Pembelajaran  tahun ajaran 2021/2022 yang masih dalam masa pandemi Covid-19 bersifat dinamis bagi yang sudah vaksin. Sekolah diminta mengembangkan kreativitas dan inovasi pembelajaran efektif yang berpusat pada siswa serta memperkuat kolaborasi dengan orangtua yang mendampingi anak dalam pembelajaran.

Pembelajaran di masa pandemi menyesuaikan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri dan Surat Edaran Kementerian Dalam Negeri. Siswa dan siswi yang umur 6-11 tahun harus vaksin guna menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

Vaksin Selain dapat melindungi tubuh Anda dari virus Covid-19,  juga dapat melindungi orang-orang di sekitar Anda. Mengapa demikian, sebab jika Anda terlindungi dari infeksi virus, maka kecenderungan Anda untuk menulari orang lain akan lebih rendah.ujar pak ujang.

Sebab orang-orang di sekitar Anda mungkin memiliki risiko tinggi terkena penyakit parah akibat virus Covid-19, contohnya mereka yang telah lanjut usia, memiliki komorbid atau penyakit bawaan, serta mereka yang bekerja di lingkup pelayanan kesehatan. Oleh karena itu, segera lakukan vaksin agar tidak hanya diri kita yang terlindungi namun, juga orang lain. Semakin banyak orang yang divaksinasi, maka semakin kecil potensi orang terpapar patogen berbahaya.

Dengan kehadiran vaksin, pemerintah mulai melonggarkan beberapa aturan pergi bekerja, sekolah, dan ke pusat perbelanjaan. Meskipun protokol kesehatan masih wajib dilakukan selama pandemi belum berakhir. Dari sini, Anda tentu dapat memahami bagaimana vaksin bermanfaat memulihkan kebiasaan hidup kita yang dulu pernah berubah karena datangnya pandemi. Semoga dengan semakin banyak orang yang divaksin, akan semakin mudah pula untuk kita kembali ke masa sebelum pandemi Covid terjadi.jelas Pak ujang mengakhiri pembicaraannya dengan Surat Kabar jenius.(Vicky)