Type Here to Get Search Results !

Asah Otak Dua Siswa MTsN 1 Padang Ikuti Simulasi Olimpiade Matematika Nasional

 Asah Otak Dua Siswa MTsN 1 Padang Ikuti Simulasi Olimpiade Matematika Nasional




SKJenius Timeline, Padang,  ---- Dua siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 kota Padang Ladysha Humaira dan Fajri Latief kelas IX.10 dibawah bimbingan pelatih dari Kelompok Kerja Guru (KKG) Matematika (Rusyda, Sufrizal, Nelwati, Firmayati, Andre Leo, dan Nurjamilah) mengikuti Simulasi Olimpiade Matematika tingkat nasional diruangan Studio Humas, Senin (01/08/22).


Kegiatan ini merupakan persiapan untuk mengikuti Olimpiade Matematika tingkat nasional yang akan digelar oleh Forum Guru Matematika Madrasah Tsanawiyah (FGM2) Provinsi Jawa Barat pada hari Rabu, 03 Agustus 2022 pukul 09.00 s.d 11.00 WIB secara online melalui link yang sudah tersedia.


Kepala MTsN 1 kota Padang Idra Putri menyambut baik Simulasi yang diikuti ini serta memberikan support dan semangat kepada dua siswanya yang sedang mematangkan persiapan untuk berkompetisi di tingkat nasional. Idra berpesan agar kedua siswanya terus mengintensifkan latihan, kuasai materi, pelajari teknik berolimpiade untuk menggapai impian menjadi yang terbaik ditingkat nasional.


Idra mengucapkan terima kasih kepada (KKG) Matematika yang telah mencari informasi dan peluang untuk kompetisi ini, menginisiasi, memotori, dan sekaligus melatih siswa untuk mengikuti event nasional di Bidang Akademik ini. Semoga usaha bersama, kerjasama, dan sinergitas ini akan membuahkan hasil yang maksimal untuk Matsantupa jaya, jaya, jaya.


Sementara itu Rusyda Masyhudi mewakili (KKG) Matematika MTsN 1 kota Padang yang sudah dua tahun menjadi penulis Asesmen Kompetisi Madrasah Indonesia (AKMI) nasional mengatakan bahwa, Simulasi ini sebagai ajang melatih diri untuk lebih percaya diri dan semakin terlatih serta terbiasa dengan soal soal Kompetisi Sains Madrasah (KSM) terintegrasi.


Rusyda berharap kiranya kegiatan ini bisa berjalan lancar, sukses,  dimudahkan serta memberikan hasil  yang terbaik untuk MTsN 1 kota Padang yang dicintai dan juga Kemenag Kota Padang ditingkat nasional.(Tim).