Type Here to Get Search Results !

REI Expo Sumbar 2022 Garda Terdepan Bantu Masyarakat W

 REI Expo Sumbar 2022  Garda Terdepan Bantu Masyarakat Wujudkan Rumah Rakyat






SKJenius Timeline, Sumbar -------DPD Real Estat Indonesia (REI)  Provinsi Sumbar menyatakan siap menjadi garda terdepan dalam mewujudkan Indonesia tangguh dan Indonesia tumbuh. Jelas H. Ardinal Ketua DPD REI Sumbar dan Sekretarisnya H. Satria Eka Putra ketika di wawancara surat kabar Jenius Timeline. 


DPD REI Sumbar juga optimistis bahwa 2022 adalah tahun kebangkitan properti.


H. Ardinal bersama H. Satria Eka Putra menegaskan, pasca pandemi Covid-19 tak menyurutkan semangat  DPD REI Sumbar pengembang untuk membantu masyarakat mendapatkan rumah yang layak. 


REI terus berjuang mewujudkan Rumah impian masyarakat.


“Pasca Covid -19 , kami terus berjuang bersama dalam wujudkan rumah rakyat adalah DPD REI Garda Terdepan Mewujudkan  Sumbar Tangguh, dan Indonesia Tumbuh,” ujar H. Ardinal dan H. Satria Eka Putra Rabu (17/8).


Salah satu cara DPD Real Estate Indonesia (REI) Sumbar membantu  masyarakat Sumbar dalam mewujudkan rumah  Impian,  menggelar pameran perumahan terbesar bertajuk Expo Perumahan di Transmart Padang 17-21 Agustus 2022 bertajuk REI Property Expo Sumbar 2022.


Di waktu yang sama David Maisa yang juga Ketua Panitia Pelaksana acara REI Properti Expo Sumbar  2022 juga menyampaikan kepada Surat Kabar Jenius Timeline, bahwa ratusan unit rumah akan dipamerkan dan dijual selama pameran, dan REI juga menghadirkan stand Perbankan dengan harapan mampu langsung mengakomodir keinginan masyarakat pada saat melakukan transaksi pembelian unit rumah selama acara berlangsung.


REI melalui perbankan juga mempunyai beberapa program istimewa selama pameran diskon rumah, bebas biaya provisi selama pameran  memberikan promo kepada 77 orang pertama ketika bertransaksi yaitu bebas biaya provisi dan biaya administrasi kredit atau pembiayaan KPR Bank Nagari selama periode pameran REI Expo Sumatera Barat 2022."jelas Davit (Mislinda)