Bus MPM BA 7044 QU Masuk Jurang Sitinjau Laut.
SKJENIUS TIME LINE, Padang ---Telah terjadi kecelakaan lalu lintas (out of control) bus MPM (Mutia Putri Mulia). Pada hari Minggu tanggal 16 Juli 2023 pukul 21.00 wib Kelok S Jl. Raya Padang Solok Sitinjau Lauik Kel. Indarung Kec. Lubuk Kilangan Kota Padang."Jelas Kapolsek Luki Kompol lija Nesmon kepada Jenius Time Line Sabtu (16/7).
Kapolsek Luki Kompol lija Nesmon mengatakan, Sopir Bus MPM BA 7044 QU An. HENDRA FIANTO, 42 tahun, Caniago, Sopir Bus MPM, Pulau Punjung Dhamasraya.
- An. SAHRIL, 45 tahun, Caniago, Kernet MPM, Kayu Tanam Kab Padang Pariaman.
Saksi dalam kejadian :
1. An. INDRA, 45 tahun, Minang, Wiraswasta, Panorama 2 Kel. Indarung Kec. Lubuk Kilangan Kota Padang
2. An. NALDI, 40 tahun, Minang, Swasta, Ladang Padi Kel. Indarung Kec. Lubuk Kilangan Kota Padang.
Kronologis kejadian berawal ketika bus MPM membawa 13 (tiga belas) orang penumpang melaju dari arah Solok menuju Kota Padang sesampainya dilokasi bus terlihat oleh saksi 1 melaju dalam keadaan kencang tanpa terkendali, selanjutnya sopir bus berusaha mengendalikan laju bus namun karena rem bus tidak berfungsi sehingga sopir berinisiatif membanting stir bus kearah kanan mengakibatkan bus keluar jalan dan terjun kedalam jurang sejauh 10 meter, yang pada akhirnya bus terbalik dengan kondisi roda bus keatas. Melihat hal tersebut saksi 1 berlari kearah bus dan memberitahukan kepada saksi 2, selanjutnya saksi 2 menghubungi Polsek Lubuk Kilangan dan saksi 1 langsung memberikan pertolongan kepada penumpang bus.
Mendapatkan laporan tersebut, Pawas AIPTU SEFRIZAL beserta piket fungsi lainnya langsung mendatangi TKP dan melakukan pertolongan kepada korban, korban yang mengalami luka langsung dibawa oleh mobil ambulance dari relawan ke Semen Padang Hospital. Data korban yang di bawa ke Semen Padang Hospital :
1. Bella Septiara Mastura (Perempuan) (21 September 2015)
2. Yudi Nofrion (Laki-laki) (17 September 2003)
3. Fika Novita Sari (Perempuan) (27 November 1995)
4. Solihat (Laki-laki)
5. Nur Rinaldi (Laki-laki) (15 November 1997)
6. Arheta Taiba Almira (Perempuan) (10 Oktober 2020)
7. Firman, 23 tahun (Laki-laki)
8. Aldi, 42 tahun (Laki-laki)
9. R. Leni, 43 tahun (Perempuan)
10. Joni Eka Saputra, 29 tahun (Laki-laki)
11. Adzan Basira Goyda Jovi, 1 tahun (Laki-laki).
12. Dodi Noprizal, 19 tahun (Laki-laki)
13. Elka Sepiana, 8 tahun (Perempuan).
Seluruh korban yang dibawa ke Semen Padang Hospital hanya mengalami luka ringan dan telah meninggalkan Semen Padang Hospital.
Sedangkan proses evakuasi terhadap barang-barang milik penumpang bus masih dilakukan, pengaturan arus lalu lintas disekitar lokasi dilakukan oleh personil Polsek Lubuk Kilangan dibantu oleh personil Sat. Lantas Polresta Padang.(Mislinda)