RAT Koperasi Syariah KPRI MAN 1 Kota Padang Tahun Buku 2023 Dihujani Pertanyaan, Pengurus Sangat Piawai
SKJENIUS TIME LINE, MAN 1 Kota Padang, – Koperasi Syariah Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) MAN 1 Kota Padang melakukan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2023, Kamis (4/4) di ruang guru MAN 1 Padang.
Rapat Anggota Tahunan ini dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan dilanjutkan dengan pengarahan oleh kepala MAN 1 Kota Padang, Afrizal selaku pembina Koperasi Syariah KPRI MAN 1 Padang serta laporan keuangan dari bendahara.
Dalam kata sambutannya Afrizal mengatakan bahwa koperasi adalah sebuah badan yang merupakan kelengkapan madrasah, yang harus melekat kepada madrasah, dan yang menjadi anggotanya adalah semua warga madrasah.
“Kita adalah pemilik sah koperasi ini maka mari kita nikmati keberadaan koperasi ini karena tugas dari sebuah koperasi itu adalah menjamin kesejahteraan semua anggotanya,” jelasnya.
Dia juga menyampaikan penghargaan kepada pengurus membawa Koperasi Syariah KPRI MAN 1 Kota Padang yang selalu menjalankan organisasi ini sebagai koperasi syariah, dan sudah melaksanakan RAT walaupun terlambat 4 hari dari tepat waktu seharusnya, namun masih dalam batas wajar.
“Penghargaan yang sebesar-besarnya kepada pengurus yang sudah menyediakan waktu dan tenaga demi berjalannya koperasi ini dan menjalankan koperasi ini sebagai koperasi syariah,” ungkapnya.
Afrizal mengharapkan kepada seluruh anggota koperasi agar jangan keluar dari keanggotaan koperasi apapun alasannya. Dan juga berharap untuk mencermati laporan yang disampaikan oleh pengurus untuk mengetahui kelebihan dan kekurangannya agar bisa dicarikan solusi dari permasalahnnya serta bisa diterima anggota.
Pada sesi laporan neraca keuangan dari pengurus banyak mendapat tanggapan dan pertanyaan dari anggota, sehingga sedikit panas, namun karena kepiawaian pengurus semua tanggapan dan pertanyaan dapat dijawab dengan baik dan selanjutnya bisa disahkan. Selanjutnya rapat diisi dengan penyampaian program dari pengurus untuk untuk 2024.
RAT tahun buku 2023 ini dipimpin oleh salah seorang yang anggota yang diamanahkan sekaligus sebagai pengesah neraca.
Hadir dalam RAT ini kepala MAN 1 Kota Padang selaku pembina, mantan kepala MAN 1 Kota Padang yang masih tercatat sebagai anggota pada tahun buku 2023, pengurus yang terdiri dari BPK dan pengurus harian serta para anggota Koperasi Syariah KPRI MAN 1 Kota Padang.(Ai)