Type Here to Get Search Results !

Pembinaan Haji dan Umrah: Kemenag RI Tegaskan Pentingnya Sinergi dan Pelayanan Tanpa Ego Sektoral

 Pembinaan Haji dan Umrah: Kemenag RI Tegaskan Pentingnya Sinergi dan Pelayanan Tanpa Ego Sektoral

SKJENIUS TIME LINE,Padang, 18 April 2025 – Kementerian Agama RI melalui tenaga ahlinya, Bpk. H. Bunyamin Yapid, Lc., menggelar kegiatan pembinaan haji dan umrah yang dipusatkan di Aula Amal Bakti Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat. Acara ini turut dihadiri oleh Kakanwil Kemenag Sumbar Dr. Mahyudin, MA, serta Kabid Haji Rifki Deflaizar.


Kegiatan ini diikuti oleh para Ketua KBIH dan PPIU se-Sumatera Barat, serta seluruh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se-Sumbar. Dalam arahannya, Bunyamin Yapid menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antara Kementerian Agama dengan lembaga-lembaga penyelenggara ibadah haji dan umrah.


 "Utamakan pelayanan jemaah, jangan ada ego sektoral. Bersaing boleh, tapi jangan lupa ukhuwah. Persatuan lebih penting untuk melayani tamu-tamu Allah," tegasnya.


Ia juga mengingatkan agar tidak saling menyalahkan antar pihak, baik dari Kementerian Agama maupun KBIH dan PPIU, karena pelayanan haji dan umrah membutuhkan kerja sama yang solid demi kenyamanan dan kepuasan jemaah.


Senada dengan itu, Kakanwil Kemenag Sumbar, Dr. Mahyudin, MA, menegaskan bahwa kerja sama adalah kunci utama.


"Tanpa kerja sama, pelayanan haji akan berujung pada kekecewaan. Kita harus kompak dan saling mendukung demi tamu-tamu Allah," ujarnya.


Pembinaan ini diharapkan menjadi langkah awal penguatan koordinasi antar pihak dalam menyambut musim haji dan umrah mendatang dengan lebih baik, profesional, dan penuh rasa tanggung jawab.(Zul/Time)